Tek-tok adalah bahasa slang yang hanya ditemukan dalam pergaulan forum-forum trading saham. Kata ini tidak lazim digunakan dalam bahasa formal ataupun di situs-situs resmi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dll.
Tek-tok adalah gaya trading jangka pendek yang dilakukan serba cepat. Durasinya sejak beli ke jualnya bisa dalam hitungan jam saja, mayoritas tidak lebih dari sehari. Kata tek-tok juga diasosiasikan seperti aksi lempar-melempar dengan cepat, seperti pemain sepak bola yang hampir mendekati gawang lawan, oper-mengoper bola harus dilakukan dengan cepat karena harus mencetak gol secepatnya. Sama seperti trader yang ingin untuk dengan cepat, durasi waktu sejak beli saham hingga selesai menjual harus dalam tempo sesingkatnya. Mayoritas trader yang melakukan trading tek-tok adalah menggunakan analisis teknikal.
Leave a Reply